Jakarta, Aktual.com — Di kota London, Inggris ada sebuah kereta bawah tanah rahasia yang dibangun untuk penumpang kelas pertama yang akan melihat Crystal Palace. Bangunan ini resmi dibuka pada tahun 1865 silam dan digunakan hingga akhirnya tempat tersebut habis terbakar oleh api.
Tak lama kemudian, tempat tersebut dijadikan sebagai tempat penampungan dari serangan udara (musuh Inggris) selama perang dunia ke-II yang mana ruang tersebut cukup menampung 192 orang untuk tidur dan 360 orang jika berdiri.
Sekarang, warga dari Crystal Palace ingin membuka kembali Grade II yang terhubung dengan jalan untuk umum.
Demikian dilansir dalam laman Metro.co.uk, saat ini, mereka mencoba mengumpulkan 50 ribu euro (atau sekitar Rp700 juta, red) sehingga orang dapat menikmati arsitektur yang luar biasa dari terowongan tersebut.
Bendahara kelompok penggalangan dana, Jules Hussey mengatakan, “Kami sudah mendapat cukup uang untuk mulai bekerja dan mulai mengembalikan akses yang aman ke kereta bawah tanah.”
“Kami benar-benar ingin lebih banyak orang dapat menikmatinya seperti itu. Ini adalah situs yang menakjubkan dan kami ingin menunjukkan dari sisi nilai sejarahnya,” ujar ia menambahkan.
Tempat menarik ini digambarkan memiliki tiga zona. Yaitu, tiga set tangga besar mengarah ke bagian di atas. Kemudian, atrium yang ditutupi lapisan kaca. Dan, lapisan kereta api bawah tanah dari batu bata yang yang terkenal itu sendiri.
Saat ini, tangga dan atrium sepenuhnya termakan unsur tanaman yang memilih untuk membuat rumah mereka di bangunan tersebut. Namun, di bawah tanah garis langit-langit kaca Victoria tua masih bisa dilihat di dinding dan empat lengkungan yang menuju ke kereta api bawah tanah itu sendiri.
sumber : Aktual.com
0 comments:
Post a Comment